Beranda

Thursday, 25 February 2016

Cara Membuat Pupuk Kompos yang Murah dan Sederhana

Kali ini saya akan membuat postingan mengenai Cara Membuat Pupuk Kompos yang Murah dan Sederhana. Pupuk merupakan sesuatu yang diperlukan tanaman, kalau boleh diibaratkan manusia yang butuh makan begitu juga dengan tumbuhan memerlukan makanan untuk hidup mereka, tidak sekedar hidup maka tanam memerlukan yang namanya pupuk. Pada dasarnya pupuk bermacam-macam salah satunya Kompos yang sekarang banyak dijual dipasaran dengan harga cukup lumayan mahal bagi sebagian orang.
  

Namun tidak usah khawatir mari kita bersama - sama mebuat kompos dengan harga murah meriah hasil maksimal, berikut caranya :

Silahkan ikuti petunjuk di bawah ini untuk pengomposan sebanyak 1 ton :
  1. Buat larutan dekomposer  : air 100 liter + dedak 5 kg + dekomposer, bagi menjadi 5 bagian @ 20 liter.
  2. Susun kotoran hewan/jerami/rumput/bahan organik lain  dengan ketinggian 20 cm, siram 1 bagian larutan dekomposer secara merata.
  3. Susun lagi dengan ketinggian yang sama, siram lagi dengan larutan dekomposer, lakukan sampai ketinggian 1 meter ( 5 lapisan)
  4. Atur kelembaban sekitar 75 %.
  5. Tutup tumpukan tersebut dengan lembaran plastik, terpal, atau karung bekas untuk menjaga kelembaban.
  6. Bila suhu kompos terlalu tinggi, tumpukan sebaiknya diaduk-aduk untuk menurunkan temperaturnya.
  7. Setelah usia 1 bulan kompos dapat digunakan.
Catatan :

Decomposer : starter mikroba pengurain, dipasaran berupa EM4, Stardec,  Decoprima, Orgadec, Mdec, dll.


No comments:

Post a Comment