Beranda

Sunday 28 February 2016

4 Durian Unggulan yang paling diburu di Indonesia 2016

Berikut daftar Durian yang paling banyak di Cari di Indonesia Versi penulis dan berbagai Penangkat bibit di Rajagaluh - Majalengka  saat ini (2016):

5. Durian Ochee/ Duri Hitam (Malaysia)

Ochee atau Duri Hitam
4. Durian Bawor / Kromo Banyumas (Indonesia)

Pak Sarno Ahmad Darsono (Penemu Durian Bawor)
 
3. Durian Pelangi (Papua - Indonesia)

Durian Pelangi Manokwari


2. Durian Musangking (Malaysia)

Durian Musangking
 
1. Super Tembaga (Indonesia)

Durian Super Tembaga (ST) Bangka


bagaimana menurut anda ???

Budidaya Durian Musangking

Musangking merupakan durian asli dari Malaysia, durian ini sudah menjadi durian unggulan yang dilepas oleh dinas pertanian Malaysia sebagai durian Unggulan. Musangking sendiri telah menjuarai kontes durian di Malaysia dengan menjadi juara 1 pada tahun 2012. Musangking sudah mulai masuk ke Indonesia bahkan sudah ada yang berbuah seperti di Jakarta dan Ambarawa - Semarang. Buah dari Musangking tidaklah besar seperti Monthong, beratnya masih dibawah 3kilogram, bahkan rata-rata 1,5 s/d 2 kg.


Musangking
 

Dengan ukuran yang kecil ini justru menjadi salah satu keunggulan tersendiri bagi Musangking dibanding durian-durian lain dari Thailand (yang cenderung durian gede-gede). Ukuran kecil menjadikan durian Musangkin tidak terlalu kenyang untuk dimakan satu orang sehingga pas tidak terlalu kenyang bahkan cenderung kurang. Warna yang kuning seperti kunyit dengan tekstur lembut seperti es krim, ada rasa alkohol juga semua campuran rasa durian Musangking sangat sempurna, begitulah tulisan salah satu maniak durian di FB yang sudah mencicipi durian ini secara langsung. Bahkan ada yang mengibaratkan Musangking dengan Monthong, Kalau makan Monthong itu seperti kita makan nasi, kalau kita makan Musangking kita seperti makan lauknya, nah lho...bayangin aja bagaimana bedanya kan...

Durian Musangking biji kecil-kecil




Durian Musangking


untuk budidayanya di Indonesia sudah mulai terlihat sangat banyak, terutama di pulau jawa durian Musangking sudah menjadi idola baru di dunia per-Durian-an Indonesia. Banyak pohon durian lokal di kampung ditebang diganti kepala (top working) menjadi durian Musangking. Di Kendal - Jawa Tengah ada perusahaan yang menanam durian Musangking dengan sangat luas. Ya untuk saat ini (tahun 2016) harga durian paling mahal di Indonesia masih ditempati oleh Musangking.

Harga Durian Musangking

Harga yang W.O.W Durian Musangking


Nah udah tahu kan berapa harga durian Musangking di Indonesia saat ini berapa?
Bagi yang pengen merasakan Musangking dengan cara beli ya silahkan, tapi bagi yang pengen menanamnya dengan bibit murah tapi asli ya silahkan......

Baby Musangking


Cara Mengetahui Keaslian Durian Musangking atau Raja Kunyit atau Mao Shan Wang

Cara Mengetahui Keaslian Durian Musangking atau Raja Kunyit atau Mao Shan Wang.
Durian Musangking menjadi buah bibir di kalangan pecinta durian di Tanah air, bahkan mungin Dunia, betapa tidak durian ini mengalahkan pamor durian asal Thailand yang sudah puluhan tahun me-rajai durian Dunia.
 
Durian Musangking
 Ya dulu orang hanya kenal kalau durian bagus ya pasti Monthong. Tapi sekarang sudah berganti, supermarket di Indonesia Musangking benar-benar menjadi raja buah untuk saat ini, harga per kilo bisa sampai 200rb/Butir.

Harga Musangking di Supermarket
 
Dengan permintaan yang sangat tinggi dan harga yang selangit lagi-lagi menjadi "peluang" bagi mereka yang tidak bertanggungjawab, salah satunya adalah dengan "memalsukan" atau menjual durian yang hampir mirip dengan Musangking tapi mereka sebut itu Musangking....



Nah waspadalah - waspadalah akan penjual - penjual nakal seperti itu, disini penulis akan berbagi cara untuk mengetahui ciri-ciri dari durian Musangking ini, dikarenakan penulis sangat menghargai karya orang lain maka silahkan saya buka link dibawah ini untuk artikel aslinya :

Oke selamat menikmati ya.....Semoga bermanfaat...

Baca selengkapnya di sini untuk  Asli Cara mengetahui Keaslian Durian Musangking

Kisah Rahasia Sukses Seorang Tionghoa di Indonesia ternyata Mengamalkan ajaran Islam

Harus diakui bahwa sodara-sodara kita yang keturunan Tionghoa lebih sukses dari orang Indonesia pada umumnya, coba kita lihat perusahaan bahkan sampai toko-toko apapun itu jarang sekali yang dimiliki orang pribumi, mulai dari kebutuhan sehari-hari kita mulai dari bangun tidur sampai tidur lagi semua di sediakan oleh orang Tionghoa, Disini saya akan mencoba mengulas sedikit rahasia dari mereka (orang Tionghoa) itu dari segi positif, kita harus mengakui kerja keras dan keuletanlah yang membuat orang-orang Tionghoa itu sukses.
Selain itu ternyata orang Tionghoa ini meskipun tidak beragama islam tapi mengamalkan yang diajarkan yang ada di Al-Quran. Ya benar , Al-Quran kitab orang Islam.

Mr. Putera Samporena


Memang kalau kita lihat dari luar orang Tionghoa ini selalu yang dikejar adalah dunia, harta dan keduniaanya saja, tapi justu dari situlah mereka bisa meraih keduniaan dengan cara yang belum semua orang tahu.
Saya pernah berbincang dengan teman saya yang keturunan Tionghoa, dia sukses menjadi pengusaha di kota saya, sekali pernah saya tanyakan apa sih rahasia agar kaya dan sukses seperti dia, dan saya sangat tercengang dengan jawabannya, dia menceritakan bahwa rejeki manusia itu sudah diatur, sudah ada takarannya sendiri, misalnya saya ini rejekinya adalah 1 Milyard, maka selama hidup saya hanya akan menerima uang dengan jumlah total 1M, mau saya terima dalam 1 bulan atau 10 tahun jumlahnya pasti 1 Milyard, nah saya bertanya bagaimana kalau sudah habis jatah itu? apakah nanti saya tidak akan mendapatkan uang lagi (rejeki seret) ? dia menjawab iya. tapi dia menambahkan bahwa jatah kita yang 1 Milyard itu masih bisa kita perpanjang lagi, yang artinya jatah kita nambah jadi 1 Milyard lagi meskipun sudah habis yaitu dengan cara Sodakoh. Ya Sodakoh atau sedekah sudah banyak hadist sahih yang menyebut keutamaan dari sodakoh.

Buku tentang sedekah


Nah itu dia salah satu rahasia sukses orang Tionghoa yaitu dengan cara Sodakoh, dimana sodakoh itu sendiri sangat dianjurkan oleh umat Muslim, tapi justru orang Tionghoa yang sebagian besar non-Muslim (banyak juga yang muslim) mempraktekannya. Demikian sedikit coretan dari saya mengenai rahasia sukses orang Tionghoa di Indonesia, tulisan ini saya buat dengan tujuan kita sebagai bangsa Pribumi harus mencontoh hal-hal positif dari orang Tionghoa yang pekerja keras ulet dll, mereka juga sekarnag sudah menjadi warga negara Indonesia yang itu artinya sudah menjadi sodara kita juga.


Yuk kita sedekah

sekian terima kasih...jgn lupa kasih komen ya....

Thursday 25 February 2016

Cara Membuat Pupuk Kompos yang Murah dan Sederhana

Kali ini saya akan membuat postingan mengenai Cara Membuat Pupuk Kompos yang Murah dan Sederhana. Pupuk merupakan sesuatu yang diperlukan tanaman, kalau boleh diibaratkan manusia yang butuh makan begitu juga dengan tumbuhan memerlukan makanan untuk hidup mereka, tidak sekedar hidup maka tanam memerlukan yang namanya pupuk. Pada dasarnya pupuk bermacam-macam salah satunya Kompos yang sekarang banyak dijual dipasaran dengan harga cukup lumayan mahal bagi sebagian orang.
  

Namun tidak usah khawatir mari kita bersama - sama mebuat kompos dengan harga murah meriah hasil maksimal, berikut caranya :

Silahkan ikuti petunjuk di bawah ini untuk pengomposan sebanyak 1 ton :
  1. Buat larutan dekomposer  : air 100 liter + dedak 5 kg + dekomposer, bagi menjadi 5 bagian @ 20 liter.
  2. Susun kotoran hewan/jerami/rumput/bahan organik lain  dengan ketinggian 20 cm, siram 1 bagian larutan dekomposer secara merata.
  3. Susun lagi dengan ketinggian yang sama, siram lagi dengan larutan dekomposer, lakukan sampai ketinggian 1 meter ( 5 lapisan)
  4. Atur kelembaban sekitar 75 %.
  5. Tutup tumpukan tersebut dengan lembaran plastik, terpal, atau karung bekas untuk menjaga kelembaban.
  6. Bila suhu kompos terlalu tinggi, tumpukan sebaiknya diaduk-aduk untuk menurunkan temperaturnya.
  7. Setelah usia 1 bulan kompos dapat digunakan.
Catatan :

Decomposer : starter mikroba pengurain, dipasaran berupa EM4, Stardec,  Decoprima, Orgadec, Mdec, dll.


Trik Agar Blog kamu Masuk di Google Search

Bagi kamu yang udah bikin blog pastinya akan seneng kalau blog kamu banyak yang mengunjungi, banyak yang komen dll yang otomatis akan menaikan rating blog kamu di google.

Google Search

Tapi seringkali dalam awal pembuatan blog kita belum terbaca oleh Google Search, nah bagaimana sih caranya agar blog kita muncul di Google, mari kita ikuti langkah - langkahnya :

1. Buka blog anda dan jangan lupa login, diharapkan email kita menggunakan Gmail
2. ketik : https://www.google.com/webmasters/tools/submit-url 
3. Masukan Url blog anda ke seperti gambar dibawah ini, dan ikuti petunjuknya.




















4. Kemudian Klik kirim permintaan
5. Selesai

Blog anda akan di proses dan di indek dalam waktu kurang lebih 48 jam. Nah sekarang rajin -  rajinlah membuat postingan, Oke....semoga bermanfaat silahkan komentar ya...makasih..



Wednesday 24 February 2016

Rahasia Cangkok Durian yang Benar

Durian lagi-lagi menjadi buah yang sangat istimewa, bahkan dalam perkembangannya raja buah ini bisa membawa hal positif seperti menjadi media silaturahmi diantara petani maupun pecinta durian, penghubung juga antara pemerintah dengan rakyatnya, namun dikarenakan keistimewaanya itu durian bisa juga ada sisi negatif yang mana berlawanan dari sisi positif yang diungkapkan tadi, banyak yang tadinya bersahabat bisa jadi musuh dll dikarenakan berbagai hal dan kepentingan juga pastinya....

Durian Super Tembaga
 Namun saya tidak akan membahas mengenai dampak positif dan negatif dalam hubungan antar manusia, melainkan akan membahas bagaimana cara mencangkok buah durian. Seperti pohon buah lainnya, durian juga bisa dicangkok dengan cara yang sama seperti tanaman buah lain.

Cangkok merupakan salah satu teknik memperbanyak tanaman dengan cara mengambil sebagian dari tanaman itu sendiri biasanya yang diambil adalah bagian batang tanaman. Adapun tujuan dari pencangkokan adalah agar kita dapat menghasilkan buah seperti induknya persis, misalnya kita lagi jalan-jalan ke Thailand dan kita mmakan durian yang bagus dan membawa bijinya untuk ditanam di Indonesia akan tetapi nanti apabila sudah berbuah hasilnya tidak akan sama seperti yang kita makan di Thailand, maka solusinya adalah cangkok.

Cangkokan bukan Durian
Saya akan berbagi rahasia dalam hal cangkok durian, apabila anda sebagai maniak durian atau ingin memiliki pohon durian sebaiknya jangan melakukan cangkok, ya jangan melakukan cangkok pada durian. Hal tersebut dikarenakan cangkok akan menghasilkan akar serabut dimana akar serabut itu tidak akan sekuat akar tunggal, padahal pohon durian bisa tumbuh bahkan hidup sampai ratusan tahun yang itu artinya pohonnya bisa sangat besar sekali. Bayangkan saja apabila pohon itu besar sedangkan perakarannya tidak kuat maka justu akan membahayakan tanaman disekitarnya, tidak hanya tanaman tapi manusia dll juga akan mendapatkan ancamannya.

Nah solusinya apa kalau gitu ?

Tenang, dijaman era modern seperti sekarang ini dimana informasi sangat bebas terbuka ---kalau dalam bahasa IT "open source"--- hahahaa.....

Bagi anda yang ingin memiliki durian tanpa mencangkok adalah dengan cara sambung sisip atau sambung tunas. Teknik ini merupakan yang paling banyak dipakai karena menghasilkan durian yang sama persis, seperti kita mengkloning atau seperti teknik kultur jaringan, kalau kultur jaringan sangant mahal dan ribet, biaya besar, kalau sambung sisip dan sambung tunas sangat murah meriah dengan hasil individu baru seperti induknya, oke tentang sambung sisip dan tunas akan kita bahas di next potingan ya......

terima kasih sudah berkunjung silahkan kasih komentara ya...makasih

contoh hasil sambung sisip atau sambung tunas :









Rahasia Sukses Berkebun Durian di Malaysia

Durian merupakan raja buah, dikarenakan buah ini mengandung nutrisi yang sangat kompleks, Durian di wilayah Asia Tenggara khusunya menjadi buah yang sangat digemari. Hal tersebut berbeda dengan orang Bule yang cenderung membenci durian karena baunya yang menurut mereka seperti bangkai.

Indonesia diyakini sebagia negara asal muasal durian, dengan melihat namanya saja yaitu "Durian" dari kata "Duri" yang memang menggambarkan buah tersebut diselimuti oleh duri. Maka kalau Durian diklaim berasal dari Indonesia sangatlah masuk akal. Namun sayang beribu-ribu sayang, Durian lebih dikenal di dunia sebagi buah yang berasal dari Thailand. Dikarenakan di eropa maupun Cina sana supermarket yang menjual durian semua berasal dari negeri gajah putih tersebut. Bahkan di Indonesia sendiri (yang mengKlaim asalnya durian) supermarket-supermarket besar maupun minimarket dijual durian nya dari Thailand.

Siapa yang tidak kenal Monthong, mungkin dari 200 juta jiwa rakyat Indonesia tau semua kalau si Bantal Emas (Monthong artinya bantal emas) adalah buah dari negeri tetangga.

Pohon Durian Monthong
 
Sekarang ini pamor dari Monthong sudah mulai ada pesaing dari negera Asia Tenggara juga yaitu Malaysia. Baru-baru ini Malaysia telah meluncurkan durian yang Fenomenal juga yaitu durian Musangking.
selain harganya yang fantastis, 200rb/kg di supermarket Jakarta, Musangking juga rasanya dikatakan sebagai perpaduan yang pas. Antara rasa pahit dan manisnya sangat pas sehingga durian ini untuk saat ini dari periode 2010 s/d 2016 masih menjadi durian nomer 1 yang diburu para "Maniak Durian".

Durian Musangking

Yang menjadi pertanyaan adalah kenapa Thailand dan Malaysia bisa mengembangkan durian-durian unggulannya sehingga beratus-ratus ton bisa eksport ke negara tetangganya termasuk Indonesia.
Di jaman sekarang dimana informasi begitu cepat tersebar sehingga memungkinkan kejadian saat ini di Indonesia bisa langsung dengan cepat di ketahui diseluruh belahan dunia lain. Begitupun dengan rahasia para petani durian disana khususnya Malaysia, ternyata selain menggunakan pupuk yang berstandar dan cara perawatan yang benar mereka juga menggunakan "kelulut/Klanceng" untuk membantu penyerbukan pohon duriannya. Selain diambil madunya yang sangat berkhasiat bagi kesehatan Klanceng bisa membantu penyerbukan Durian. Bahkan ada pakar durian dari Malaysia mengatakan kalau kebun durian akan menghasilkan buah yang sangat jauh lebih banyak dibandingkan tanpa klanceng.

Kelulut / Klanceng


Sunday 21 February 2016

Sertifikasi Durian Musangking Oleh Diaspora

Akhir-akhir ini lagi rame mengenai adanya "Sertifikasi Durian Musangking Oleh Diaspora" dan mengklaim bahwa durian dari Malaysia tersebut berasal dari Kalimantan (Borneo) sehingga dengan adanya Sertifikasi tersebut menyatakan bahwa Musangking berasal dari Indonesia.



Nampaknya pemerintah (dinas terkait) sudah kehabisan akal karena capek memikirkan bagaimana caranya memunculkan durian unggulan yang benar-benar berkualitas dari Indonesia sehingga biar tidak report-repot maka durian yang ada dipasaran diklaim menjadi milik Indonesia. Dulu ada Monthong yang di "naturalisasi" menjadi OTONG, ada juga Channe di stempel menjadi "Kromo Banyumas", sekarang Musangking.

rasanya kurang etis ya kita (bangsa Indonesia) kok dengan mudahnya meklaim gitu aja, mungkin dengan dalih tujuannya agar harga bibit murah dan terjamin sampai di tingkat petani ya masih bisa diterima, tapi kalau tujuannya lebih komersil demi kepentingan segelintir orang ya harus diwaspadai...

namun apapun itu durian Musangking sangatlah disarankan untuk para petani di Indonesia karena selain rasanya mantap durian ini sangat produktif dan harganya masih tinggi.

salam petani sukses...!!!!

Wednesday 17 February 2016

Durian Bawor

Durian Bawor adalah durian yang memiliki tingkat produktifitas buah tinggi, untuk pohon yang berumur 4 tahun (dari tanam 1M) saja sudah bisa berbuah sangat banyak -+ 30an buah
seperti gambar dibawah ini diambil dari FB pak Sarno Ahmad Darsono (Penemu durian Bhineka Bawor)

untuk rasa sendiri durian ini sangat lezat dengan tekstur lembut seperti durian monthong namun lebih lembut seperti susu. Selain genjah pohon Bawor mudah adaptif, terbukti ditanam didaerah lain juga menghasilkan buah yang sama bagusnya seperti di Banyumas bahkan ada yang lebih baik.
berikut beberapa gambar Durian Bawor yang diambil dari FB :


Durian Bawor
Sang Penemu beserta Temuannya

Bawor dari FB (katanya dari Pekalongan)




Tuesday 16 February 2016

Cara mendaftarkan Blog anda ke Google Adsence

caranya :
1. Silahkan masuk ke blog anda
2. Pilih menu " Setelan" yang bergambar kunci, terus pilih submenu "bahasa dan pemformatan"
3. Dilayar sebelah kanan pilih bahasa, bahasa yang harus anda pilih adalah inggris (inggirs) - Inggris (United Kingdom)
4. Jangan lupa simpan dan refresh browser anda